8 November 2018

Direktur Utama INKA Mengajar Ilmu Perkeretaapian Di Jurusan Teknik Sipil ITS Surabaya

Berita
Direktur Utama PT INKA (Persero) Menyerahkan Bantuan Pendidikan Senilai Rp 100.000.000 Kepada Kepala Jurusan Teknik Sipil dan Kepala Lab. Perhubungan dan Bahan Jalan Teknik Sipil ITS.

Dalam rangka sharing knowledge ilmu perkeretaapian dengan mahasiswa, peneliti dan pendidik, PT INKA (Persero) mengadakan agenda INKA Goes to Campus di Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik Sipil, Lingkungan dan Kebumian ITS Surabaya.
Acara ini diisi dengan kuliah umum oleh Direktur Utama PT INKA (Persero) sekaligus alumni dari ITS, Bapak Ir. Budi Noviantoro. Melalui presentasinya, beliau membawakan materi dengan judul "Persiapan Industri Kereta Api Dalam Menyambut Pembangunan Tranportasi Berbasis Rel".
Sebagai bagian dari Industri Strategis, PT INKA (Persero) memiliki peran dalam menumbuhkan kekuatan bangsa dalam bidang perkeretaapian untuk menunjang ketahanan dan keamanan nasional, penguasaan teknologi perekeretaapian berserta pengembangan untuk mengurangi ketergantungan dari luar negeri, mandiri secara bisnis serta mampu bersaing di pasar internasional dan menjadi salah satu perusahaan pendorong pertumbuhan industri nasional.

Saat ini PT INKA (Persero) sudah menguasai teknologi car body, penguasaan teknologi bogie serta sebagai integrator. Beberapa produk INKA sudah hadir di dalam maupun luar negeri, antara lain lokomotif, kereta rel listrik, kereta rel diesel, kereta penumpang dan gerbong barang.
Untuk antusias dari mahasiswa ITS mengenai kereta api sangat tinggi, terbukti pada saat diskusi banyak mahasiswa yang tertarik membawa tema kereta api baik sarana maupun prasarana dalam penelitian ilmiah.
Pada kesempatan ini, juga diberikan bantuan pendidikan senilai Rp 100.000.000 untuk pengembangan laboratorium Perhubungan dan Bahan Jalan yang diterima langsung oleh Kepala Jurusan Teknik Sipil Bapak Trijoko Wahyu Adi ST., MT., Ph.D dan Kepala Lab. Perhubungan dan Bahan Jalan Teknik Sipil ITS Ibu Ir. Hera Widyastuti MT., Ph.D.  
Harapannya, kegiatan ini memberikan informasi dan pengetahuan yang menyeluruh mengenai perkembangan tekhnologi Kereta Api Nasional.




Jelajahi artikel menarik lainnya

PT INKA Raih Penghargaan Beritajatim Award
PT INKA Raih Penghargaan Beritajatim Award

Press Release No.11/PR/INKA/IV/2025PT INKA (Persero) meraih penghargaan kategori Perusahaan Sektor Industri "Industri Strategis Menjangkau Dunia" dalam acara “Beritajatim Award 2025”, di Surabaya

25 April 2025
Sukses uji coba di Solo, KRL INKA melanjutkan pengujian di Lintas Jabodetabek
Sukses uji coba di Solo, KRL INKA melanjutkan pengujian di Lintas Jabodetabek

Press Release No.10/PR/INKA/IV/2025Madiun - PT Industri Kereta Api (Persero) memberangkatkan Kereta Rel Listrik (KRL) untuk melanjutkan tahapan uji coba di perlintasan Jabodetabek. Pemberangkatan KRL

16 April 2025
TJSL INKA Berangkatkan 352 Pemudik dari Madiun, Surabaya dan Banyuwangi
TJSL INKA Berangkatkan 352 Pemudik dari Madiun, Surabaya dan Banyuwangi

Press Release No.9/PR/INKA/III/2025PT INKA (Persero), melalui Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT INKA (Persero) atau TJSL INKA, menyelenggarakan mudik gratis dari 3 titik yakni Madiun, Surabaya d

29 Maret 2025
INKA Gelar Posko Lebaran, Turut Sukseskan Angkutan Lebaran 2025
INKA Gelar Posko Lebaran, Turut Sukseskan Angkutan Lebaran 2025

Press Release No.8/PR/INKA/III/2025Madiun- PT INKA (Persero) (INKA) menggelar program posko angkutan lebaran tahun 2025 dengan menghadirkan produk terbaru PT INKA (Persero) Kereta Stainless Steel New

28 Maret 2025
rating
scroll