Ditulis oleh  Tim Redaksi INKA15 Februari 2018

Pengkajian Proposal Kereta Cepat Diperpanjang hingga 7 September

Berita
Kereta cepat Jepang, Shinkansen.

Pemerintah menunda pengumuman pemenang proyek kereta cepat Jakarta-Bandung yang seharusnya tuntas pada akhir Agustus 2015. Hal ini karena masih diperlukannya kajian lebih dalam dan adil atas setiap proposal yang masuk. Pengkajian yang dilakukan tim teknis tersebut diperpanjang hingga 7 September mendatang.


"Tim teknis masih memerlukan waktu untuk mengkaji masukan, penilaian, evaluasi dari konsultan interanasional. Maka untuk penentuan diundur tujuh hari, sampai dengan 7 September," ujar Sekretaris Kabinet Pramono Anung di Istana Kepresidenan, Rabu (2/9/2015).


Dia menjelaskan, keputusan Presiden Joko Widodo untuk menunda pengumuman mega proyek itu lebih karena ingin memberikan kesempatan yang seadil-adilnya bagi Jepang dan Tiongkok. Penundaan ini, sebut dia, juga dilakukan atas permintaan dari Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution yang memimpin tim teknis kereta cepat.


Dengan adanya perpanjangan itu, maka Presiden Jokowi pun merevisi masa kerja tim teknis dari yang semula berakhir pada 31 Agustus menjadi 7 September 2015.


Sebelumnya, Jokowi sudah menemui utusan Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe serta Presiden Tiongkok Xi Jinping terkait proposal yang diajukan itu. Namun, Jepang yang sudah terlebih dulu membuat feasibility studies kembali menyerahkan proposal terbaru pada 26 Agustus lalu.


Aksi Jepang ini membuat pihak Tiongkok kecewa dan meminta Pemerintah Indonesia tetap berpegang pada proposal pertama yang diberikan masing-masing pihak.


Saat proposal baru Jepang itu, konsultan independen Boston Consulting Group yang ditunjuk pemerintah pun hampir tuntas melakukan kajiannya.

Sumber

Jelajahi artikel menarik lainnya

PT INKA Raih Penghargaan Pekerja Perempuan Sehat Produktif Tingkat Jawa Timur.
PT INKA Raih Penghargaan Pekerja Perempuan Sehat Produktif Tingkat Jawa Timur.

Press Release No.22/PR/INKA/XI/2024Madiun, 21 November 2024 - Puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 Provinsi Jawa Timur tahun 2024 di Hotel Aston Sidoarjo, dihadiri oleh Penjabat (Pj)

21 November 2024
Uji Coba Trem Otonom Bertenaga Baterai, Hasil Kolaborasi PT INKA (Persero) dan Institut Teknologi Bandung
Uji Coba Trem Otonom Bertenaga Baterai, Hasil Kolaborasi PT INKA (Persero) dan Institut Teknologi Bandung

Press Release No.22/PR/INKA/XI/2024Solo - PT INKA (Persero) (INKA) bekerja sama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) akan mengadakan uji coba trem otonom bertenaga baterai di Jalan Slamet Riyadi, S

3 November 2024
INKA bersama KAI Pastikan Keandalan Layanan LRT Jabodebek
INKA bersama KAI Pastikan Keandalan Layanan LRT Jabodebek

Press Release No. 21/PR/INKA/X/2024PT INKA (Persero) telah menjalin kerjasama strategis dengan PT KAI (Persero) melalui Maintenance Service Agreement (MSA) untuk pemeliharaan 31 trainset LRT Jabodebek

9 Oktober 2024
Sinergi INKA, UGL, dan KiwiRail, Transformasi dan Modernisasi: Pembukaan Hillside Workshop di Selandia Baru.
Sinergi INKA, UGL, dan KiwiRail, Transformasi dan Modernisasi: Pembukaan Hillside Workshop di Selandia Baru.

Press Release No. 20/PR/INKA/X/2024KiwiRail, sebuah perusahaan logistik dan transportasi Selandia Baru, mengadakan Karakia sebagai permohonan perlindungan, keberkahan, dan bimbingan untuk pembukaan Hi

7 Oktober 2024
rating
scroll