Ditulis oleh  Tim Redaksi INKA6 September 2024

Pabrik INKA Banyuwangi Siap Beroperasi Secara Penuh

0

Banyuwangi - Agenda kunjungan Direktur Utama PT INKA (Persero) Eko Purwanto dalam rangka silaturahmi bersama Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas di Pendopo Bupati Banyuwangi, Kamis 5 September 2024.

Dalam kunjungan tersebut, Eko menyampaikan bahwa Pabrik INKA di Banyuwangi, yang sejak tahun 2023 telah beroperasi secara terbatas, kini Pabrik Banyuwangi mempersipakan untuk pengoperasian lebih luas dengan penambahan line produksi dan pemasangan fasilitas produksi. Dengan beroperasinya Pabrik Bayuwangi yang lebih luas maka kegiatan fabrikasi yang ada di Pabrik Madiun yang saat ini kapasitasnya sudah maksimal dapat dikerjakan di Pabrik Banyuwangi.

"Ini beroperasi sudah sejak tahun 2023 di Banyuwangi tapi masih terbatas, saat itu hanya digunakan untuk produksi pesanan dari swasta yaitu gerbong barang yang saat ini sudah selesai dan beroperasi. Diharapkan beroperasinya Pabrik Banyuwangi dapat bekerja sama dengan SMK di wilayah Kabupaten Banyuwangi yang nantinya bisa mengisi kebutuhan SDM. Nah sekarang ini kita sudah melakukan pemasangan beberapa mesin peralatan yang lebih canggih, robotik automatisasinya. Produksinya akan naik, akan meningkat dengan teknologi yang lebih tinggi"
- Direktur Utama PT Industri Kereta Api (Persero), Eko Purwanto di Pendopo Bupati Banyuwangi (5/9). -

Pabrik INKA Banyuwangi tidak hanya berfokus pada peningkatan kapasitas produksi, tetapi juga berkomitmen untuk memberikan kontribusi positif terhadap perekonomian lokal. Dengan memprioritaskan penyerapan tenaga kerja dari putra-putri terbaik Banyuwangi, pabrik INKA di Banyuwangi akan membuka kesempatan kerja bagi lulusan SMK serta sarjana. Bekerja sama dengan Balai Latihan Kerja (BLK) Banyuwangi yang akan memastikan bahwa para pekerja mendapatkan pelatihan yang memadai, mempersiapkan mereka untuk menghadapi tantangan di dunia industri ini dengan lebih baik.

Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani Azwar Anas menyampaikan antusiasnya pada agenda silaturahmi Direktur Utama INKA ini. Ipuk menyampaikan bahwa INKA adalah perusahaan BUMN yang ditunggu oleh masyarakat di Banyuwangi. Diharapkan ini bisa menyerap putra-putri terbaik Banyuwangi agar menjadi bagian dari keluarga besar Pabrik INKA di Banyuwangi serta mendukung untuk kemajuan INKA.

"Pabrik INKA di Banyuwangi harus bisa lebih maju dan produk-produk dalam negeri bisa lebih diandalkan. Dan sekarang ini SDM nya sebagian besar sudah dipenuhi dari anak-anak SMK kita yang dari Banyuwangi. Ini mudah-mudahan dengan segala dukungan dan kerjasama INKA akan terus bisa menjadi salah satu manufaktur kereta api yang diandalkan di Indonesia"
- Bupati Banyuwangi, Ipuk Fiestiandani Azwar Anas di Pendpo Bupati Banyuwangi (5/9). -

Dalam beberapa bulan ke depan, pabrik Banyuwangi akan memulai line produksi dengan mesin-mesin yang canggih. Mesin-mesin ini akan digunakan untuk produksi kereta Kereta Rel Listik (KRL)  Jabodetabek pesanan PT Kereta Commuter Indonesia (KAI Commuter). Proyek ini akan memanfaatkan teknologi terbaru yang sedang dilakukan pemasangan dan diuji untuk memastikan kualitas dan efisiensi yang maksimal.

Jelajahi artikel menarik lainnya

PT INKA Raih Penghargaan Pekerja Perempuan Sehat Produktif Tingkat Jawa Timur.
PT INKA Raih Penghargaan Pekerja Perempuan Sehat Produktif Tingkat Jawa Timur.

Press Release No.22/PR/INKA/XI/2024Madiun, 21 November 2024 - Puncak peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-60 Provinsi Jawa Timur tahun 2024 di Hotel Aston Sidoarjo, dihadiri oleh Penjabat (Pj)

21 November 2024
Uji Coba Trem Otonom Bertenaga Baterai, Hasil Kolaborasi PT INKA (Persero) dan Institut Teknologi Bandung
Uji Coba Trem Otonom Bertenaga Baterai, Hasil Kolaborasi PT INKA (Persero) dan Institut Teknologi Bandung

Press Release No.22/PR/INKA/XI/2024Solo - PT INKA (Persero) (INKA) bekerja sama dengan Institut Teknologi Bandung (ITB) akan mengadakan uji coba trem otonom bertenaga baterai di Jalan Slamet Riyadi, S

3 November 2024
INKA bersama KAI Pastikan Keandalan Layanan LRT Jabodebek
INKA bersama KAI Pastikan Keandalan Layanan LRT Jabodebek

Press Release No. 21/PR/INKA/X/2024PT INKA (Persero) telah menjalin kerjasama strategis dengan PT KAI (Persero) melalui Maintenance Service Agreement (MSA) untuk pemeliharaan 31 trainset LRT Jabodebek

9 Oktober 2024
Sinergi INKA, UGL, dan KiwiRail, Transformasi dan Modernisasi: Pembukaan Hillside Workshop di Selandia Baru.
Sinergi INKA, UGL, dan KiwiRail, Transformasi dan Modernisasi: Pembukaan Hillside Workshop di Selandia Baru.

Press Release No. 20/PR/INKA/X/2024KiwiRail, sebuah perusahaan logistik dan transportasi Selandia Baru, mengadakan Karakia sebagai permohonan perlindungan, keberkahan, dan bimbingan untuk pembukaan Hi

7 Oktober 2024
rating
scroll