3 Oktober 2019

KBRI promosikan produk kereta api PT INKA di Zimbabwe

Berita
Duta Besar RI untuk Zimbabwe Dewa M. Juniarta Sastrawan menyampaikan sambutan pada Resepsi Diplomatik di Wisma Duta KBRI Harare di Zimbabwe (KBRI Harare, antaranews.com)

Jakarta (ANTARA) - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) di Harare melalui penyelenggara resepsi diplomatik mempromosikan penjualan produk-produk komoditi dan manufacturing Indonesia di Zimbabwe, dengan prioritas menawarkan produk kereta api buatan PT INKA.

Duta Besar RI untuk Zimbabwe Dewa M. Juniarta Sastrawan menegaskan bahwa prioritas kerja sama revitalisasi kereta api antara Indonesia dan Zimbabwe akan dapat memperkuat infrastruktur logistik di Zimbabwe, menurut keterangan KBRI Harare yang diterima di Jakarta, Rabu.

"Melalui kerja sama infrastruktur kereta api ini, Indonesia akan dapat membantu upaya pencapaian visi 2030 dari Zimbabwe untuk menjadi negara kelas menengah pada 2030," ujar dia.

Dubes Dewa juga mengatakan bahwa kerja sama tersebut selanjutnya akan dapat membangun kembali jaringan konektivitas kereta api di Zimbabwe untuk mengintegrasikan perekonomian kawasan di bagian selatan sub Sahara.

Integritas konektivitas ekonomi kawasan Afrika sub-Sahara dengan pusat kegiatan di Zimbabwe akan dapat terhubung dengan kegiatan kerja sama ekonomi negara-negara Indian Ocean Rim Association Cooperation (IORAC), yang pada gilirannya akan terhubung dengan Indonesia sebagai poros maritim dunia sebagai keterhubungan utama pada kerja sama ekonomi Indo-Pasifik dan Komunitas ASEAN.

Melalui resepsi diplomatik itu, KBRI Harare juga mengadakan kegiatan untuk memperkuat hubungan antar-masyarakat (people-to-people contact) yang diwujudkan melalui kolaborasi paduan suara anak-anak yatim piatu korban HIV AIDS dari Dzikwa Center dengan grup angklung bambu dari KBRI Harare untuk menyanyikan lagu kebangsaaan kedua negara.

Direktur Protokol Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Internasional Zimbabwe menyampaikan penghargaan kepada KBRI Harare yang telah menyelenggarakan resepsi diplomatik dengan menggabungkan unsur kerja sama politik, ekonomi, dan kebudayaan secara harmonis sehingga dapat mendorong rasa kebersamaan dan rasa persahabatan yang kuat antara Indonesia dan Zimbabwe.


Sumber

Jelajahi artikel menarik lainnya

Peninjauan Uji Coba KRL Produksi INKA di Lintas Yogyakarta
Peninjauan Uji Coba KRL Produksi INKA di Lintas Yogyakarta

Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo melakukan uji coba Kereta Rel Listrik (KRL) produksi PT Industri Kereta Api (Persero) yang akan dioperasikan di Jabodetabek. Uji coba

21 Maret 2025
KRL Jabodetabek Produksi INKA Lakukan Uji Coba di Perlintasan Solo
KRL Jabodetabek Produksi INKA Lakukan Uji Coba di Perlintasan Solo

Press Release No.6/PR/INKA/III/2025PT Industri Kereta Api (Persero) (INKA) menggelar uji coba di lintas Solo pada rangkaian Kereta Rel Listrik (KRL) yang diproduksi di pabrik INKA Madiun. Ini merupaka

16 Maret 2025
INKA Group Lanjutkan Ekspor CFT Wagon ke New Zealand
INKA Group Lanjutkan Ekspor CFT Wagon ke New Zealand

Press Release No.4/PR/INKA/II/2025Madiun - INKA Group melalui PT INKA Multi Solusi  kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung industri perkeretaapian global dengan melanjutkan pengiriman se

19 Februari 2025
Lanjutkan Ekspor, INKA Kirim Locomotive Platform ke Australia
Lanjutkan Ekspor, INKA Kirim Locomotive Platform ke Australia

Press Release No.3/PR/INKA/II/2025Madiun (14/02/25) - INKA kembali melanjutkan catatan ekspor dengan pengiriman Locomotive Platform untuk UGL Rail Service Pty Ltd, ke Australia. Pengiriman pertama ini

14 Februari 2025
rating
scroll