PT INKA (Persero) turut serta dalam ajang Indonesia International Railway, Technology, Equipment, System, Services, Exhibitions & Conference 2017 di Jakarta International Expo (29/3). Produk-produk ekspor seperti Kereta ke Bangladesh, berbagai Gerbong Barang ke Thailand, Singapura, hingga Malaysia dipamerkan dalam kesempatan ini. Tidak ketinggalan pula produk untuk dalam negeri melalui audio visual dan miniaturnya.
Direktur Komersial & Teknologi PT INKA (Persero), Yunendar Aryo Handoko juga menjadi salah satu pembicara dalam konferensi yang digelar di area ekshibisi. Kesempatan ini juga menjadi ajang memperkenalkan kapasitas PT INKA (Persero) sebagai satu-satunya integrated manufacturer bidang perkeretaapian di Asia Tenggara kepada para pelaku industri domestik dan internasional.
Dibuka oleh Direktur Jenderal Industri Logam, Mesin, Alat Transportasi, dan Elektronika, Kementerian Perindustrian, I Gusti Putu Suryawirawan, beliau menekankan pada pentingnya kebutuhan transportasi massal padaa saat ini. Berdasarkan penelitian Kementerian Pekerjaan Umum. Kemajuan negara bisa diukur dari seberapa cepat bisa mencapai tujuan dan kembali ke tempat semula. Jika sekarang kebanyakan orang menggunakan kendaraan pribadi.
“Di negara maju sudah memakai kendaran umum. Kendaraan pribadi hanya digunakan saat holiday bukan untuk keperluan sehari-hari. Sementara di negara kita sehari-hari menggunakan kendaraan pribadi.â€Â, ungkapnya.
Putu mengharapkan pada seminar dan pameran ini akan ada tukar pikiran antar perusahaan. Terdapat sejumlah perusahaan asosiasi seperti karoseri dan industri komponen. Melalui pameran ini pula dapat dilihat berapa perusahaan yang tumbuh.
Press Release No. 17/PR/INKA/VI/2025PT Industri Kereta Api (Persero) (INKA) menunjukan kontribusinya dalam pembangunan dan inovasi transportasi perkeretaapian nasional dengan berpartisipasi pada
Press Release No.16/PR/INKA/VI/2025Madiun - PT Industri Kereta Api (Persero) kembali memberangkatkan Kereta Rel Listrik (KRL) iE 305 trainset ke-2 (TS 2) ke tujuan akhir Depo Depok. Pengiriman dari St
Press Release No.15/PR/INKA/VI/2025Banyuwangi - Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo melakukan peninjauan ke Pabrik INKA Banyuwangi untuk melihat kesiapan Pabrik Banyuwan
Press Release No.14/PR/INKA/V/2025Surabaya - PT INKA (Persero) turut berpartisipasi dalam gelaran Indonesia City Expo (ICE) ke-21 yang berlangsung di Grand City Convention Hall, Surabaya, Jawa Timur p