Ditulis oleh  Tim Redaksi INKA15 Februari 2018

Rel kereta api Pulau Sumatera dimulai di Dumai

Berita

Penjabat Wali Kota Dumai, Arlizman Agus, menyatakan, rencana pembangunan rel kereta api akan dimulai Oktober 2015 mendatang dengan peletakan batu pertama di Kelurahan Purnama.


Selain itu, untuk peletakan batu pertama proyek rel kereta api lintas Sumatera ini dijadwalkan langsung dilakukan Presiden Joko Widodo.


"Pemerintah sangat serius untuk membangun rel kereta api ini dan untuk peletakan batu pertama direncanakan oleh Presiden Jokowi Oktober depan," katanya, Senin.


Ia menjelaskan, pembangunan rel kereta untuk akses transportasi massal ini dibiayai sepenuhnya oleh pemerintah pusat dan pengelola dengan mengandeng pihak ketiga.


Sedangkan pemerintah daerah hanya diminta kesiapan lahan atau tempat untuk pembangunan rel tersebut dengan dibantu tim survei dari pihak kereta api.


"Pembangunan rel kereta api dipusatkan di Kelurahan Purnama Kecamatan Dumai Barat, dan pemerintah daerah siap untuk mendukung kelancaran pelaksanaan proyek nasional ini," ungkap dia.


Tujuan pembangunan rel kereta api ini, selain mendukung rencana sektor kemaritiman, juga sebagai salah satu transportasi massal antar Sumatera untuk kepentingan masyarakat umum, termasuk dunia usaha.


Pembangunan rel kereta api sebagai salah satu implementasi percepatan akses transportasi massal ini direncanakan mengambil titik pusat di Kelurahan Purnama Kecamatan Dumai Barat.


Ia berharap rencana pelaksanaan proyek ini bisa berjalan lancar tanpa kendala dan nanti memudahkan akses transportasi masyarakat serta mendukung percepatan kemajuan daerah.

Sumber

Jelajahi artikel menarik lainnya

Lanjutkan Ekspor, INKA Kirim Locomotive Platform ke Australia
Lanjutkan Ekspor, INKA Kirim Locomotive Platform ke Australia

Madiun (14/02/25) - INKA kembali melanjutkan catatan ekspor dengan pengiriman Locomotive Platform untuk UGL Rail Service Pty Ltd, ke Australia. Pengiriman pertama ini sebanyak 2 unit dari total pesana

14 Februari 2025
Komitmen INKA dalam Pengawasan dan Pemberantasan Korupsi
Komitmen INKA dalam Pengawasan dan Pemberantasan Korupsi

Press Release No.3/PR/INKA/I/2025Madiun - Dalam rangka mendukung program Asta Cita pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka, PT INKA (Persero) memperkuat kolabo

29 Januari 2025
Sambut Tahun Baru 2025, INKA Grup Gelar Apel Akbar
Sambut Tahun Baru 2025, INKA Grup Gelar Apel Akbar

Menyambut tahun baru 2025, PT INKA (Persero) gelar apel akbar bersama seluruh perusahaan INKA Grup pada Kamis, 2 Januari 2025 dipimpin oleh Direktur Utama PT INKA (Persero) Eko Purwanto.Dengan mengusu

2 Januari 2025
Puncak TJSL INKA SMK Series, Komitmen Kemajuan SDM Untuk Industri Perkeretaapian
Puncak TJSL INKA SMK Series, Komitmen Kemajuan SDM Untuk Industri Perkeretaapian

Madiun (17/12) - TJSL INKA SMK Series akhirnya tiba di sesi puncaknya. Pada hari Selasa, 17 Desember 2024 telah dilakukan kegiatan Puncak TJSL INKA SMK Series di SMKN 1 Kebonsari Kabupaten Madiun. Keg

17 Desember 2024
rating
scroll