15 Februari 2018

Tak Ada Pembebasan Lahan, LRT Gagasan Jokowi Kelar 3 Tahun

Berita

Foto: Ilustrasi LRT Reuters

Proyek pembangunan Light Rapid Transit (LRT) Jabodetabek akan dimulai pada 17 Agustus 2015 dengan rute awal adalah Bogor - Cawang - Dukuh Atas. Sesuai permintaan Presiden Joko Widodo (Jokowi) proyek ini harus diselesaikan dalam waktu cepat.

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menuturkan proyek ini bisa selesai dalam waktu tiga tahun. Sebab tidak ada lahan yang harus dibebaskan. Karena bisa menggunakan tepi jalan tol untuk jalur rel-nya.

"Nggak pake (pembebasan lahan), karena pakai jalur di tol. Dari Bogor sampai ke Cawang, Cawang sampai ke Dukuh Atas," ujarnya di Kantor Presiden, Jakarta, Rabu (20/5/2015).

Basuki juga telah memberikan izin kepada PT Adhi Karya Tbk selaku Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang ditugaskan pemerintah untuk membangun proyek tersebut.

"Saya hanya memberi izin, selesainya saya kira bisa 2018," imbuhnya.
Investasi untuk proyek ini cukup besar yaitu mencapai Rp 200 miliar-Rp 300 miliar per kilometer. Investasi ini sudah termasuk kereta dan rel. Untuk tahap awal (Bogor-Cawang-Dukuh Atas) dibutuhkan investasi sebesar Rp 24 triliun. Dengan tarif sekitar Rp 1.000 per kilometer

Menteri Perhubungan Ignasius Jonan menambahkan, tidak ada subsidi untuk tarif LRT nantinya. Walaupun sampai sekarang belum ditetapkan berapa besaran tarifnya.

"Gini, secara komersial mestinya tadi dijelaskan harganya terjangkau, jadi tidak perlu diadakan subsidi," kata Jonan.

sumber

Jelajahi artikel menarik lainnya

Sukses uji coba di Solo, KRL INKA melanjutkan pengujian di Lintas Jabodetabek
Sukses uji coba di Solo, KRL INKA melanjutkan pengujian di Lintas Jabodetabek

Press Release No.10/PR/INKA/IV/2025Madiun - PT Industri Kereta Api (Persero) memberangkatkan Kereta Rel Listrik (KRL) untuk melanjutkan tahapan uji coba di perlintasan Jabodetabek. Pemberangkatan KRL

16 April 2025
TJSL INKA Berangkatkan 352 Pemudik dari Madiun, Surabaya dan Banyuwangi
TJSL INKA Berangkatkan 352 Pemudik dari Madiun, Surabaya dan Banyuwangi

Press Release No.9/PR/INKA/III/2025PT INKA (Persero), melalui Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan PT INKA (Persero) atau TJSL INKA, menyelenggarakan mudik gratis dari 3 titik yakni Madiun, Surabaya d

29 Maret 2025
INKA Gelar Posko Lebaran, Turut Sukseskan Angkutan Lebaran 2025
INKA Gelar Posko Lebaran, Turut Sukseskan Angkutan Lebaran 2025

Press Release No.8/PR/INKA/III/2025Madiun- PT INKA (Persero) (INKA) menggelar program posko angkutan lebaran tahun 2025 dengan menghadirkan produk terbaru PT INKA (Persero) Kereta Stainless Steel New

28 Maret 2025
Peninjauan Uji Coba KRL Produksi INKA di Lintas Yogyakarta
Peninjauan Uji Coba KRL Produksi INKA di Lintas Yogyakarta

Press Release No.7/PR/INKA/III/2025Wakil Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Kartika Wirjoatmodjo melakukan uji coba Kereta Rel Listrik (KRL) produksi PT Industri Kereta Api (Persero) yang akan di

21 Maret 2025
rating
scroll